Categories : Hiking

 

DESA Cilembu di Sumedang  dikenal sebagai pengasil ubi dengan cita rasa tinggi. Namun, selain terkenal dengan ubinya, Cilembu ternyata kini mempunyai air terjun perawan nan cantik alami yaitu curug Cirengganis. Lokasinya berada di Desa Cilembu, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang.

Diakses dari kebun pembibitan Kareumbi, pengunjung bisa menikmati sejuknya udara pegunungan khas Desa Cilembu serta mendengar lembutnya suara angin yang menggoyang pohon-pohon pinus serta merdunya suara gemercik air sungai. Sejatinya kebun pembibitan ini bukan tempat wisata komersil, namun dengan kunjungan yang memperhatikan konservasi tentunya akan disambut.

Untuk mencapai kebun pembibitan , jika berangkat dari Jatinangor dan dari pintu tol Cileunyi, kamu  bisa mengambil jalan ke arah Sumedang lalu belok ke kanan tepat setelah kantor Pegadaian Tanjungsari. Atau menuju arah Garut lalu belok kiri arah Cimanggung,  cek poin nya Alfamart.

Trek melipir bukit ini cukup family friendly sehingga bisa jadi ajang hiking keluarga. Rute hiking ke curug dilalui sekitar 1,5 jam mengikuti aliran air yang jernih. Walau dilalui saat kemarau dijamin keteduhan senantiasa menaungi dan hawa sejuk terasa dari kelembaban hutan. Pastikan kamu mengenal jalur supaya tidak nyasar dipercabangan. @districtonebdg

 

 Posted on : September 19, 2021