Categories : Hiking Wisata Alam

 

Pasir Angling  merupakan sebuah kawasan wisata alam yang terletak dibawah kaki Gunung Bukit Tunggul Cibodas Lembang. Sebagai bumi perkemahan,  Pasir Angling sudah sejak dulu dikenal oleh kalangan pecinta alam. Dikarenakan lokasinya berada di Desa Suntenjaya maka kawasan ini kini juga populer dengan sebutan Desa Wisata Suntenjaya.

Dari wilayah ini kita dapat menyaksikan keindahan dataran tinggi Lembang. Beberapa titik lokasi dapat dijadikan spot photografi seperti panorama alam, lahan pertanian, rumah penduduk dan hutan pinus.

Pemandangan hamparan perkebunan yang luas dan hijau akan dapat kita saksikan dikanan dan kiri kawasan setibanya di Desa Wisata Kampung Pasir Angling Suntenjaya.

Dari bumi perkemahan Pasir Angling ini bagi pecinta hiking dapat menjelajah ke beberapa destinasi yang menarik seperti curug Cibodas, curug Luhur, Batu Ampar, perkebunan kina hingga mendaki gunung Bukitunggul. Sedangkan penikmat kopi juga dapat merasakan seduhan kopi arabika yang berasal dari kebun kopi setempat. Menyesap kopi diantara hembusan angin gunung yang menyelinap diantara pepohonan pinus tentu sensasi yang tak akan didapat di cafe manapun di kota.

Rute menuju Desa Wisata Kampung Pasir Angling Suntenjaya tidaklah sulit. Jaraknya hanya sekitar 16 kilometer dari Alun-alun Lembang. Dari Lembang kearah timur menuju Cibodas dengan kondisi jalan beraspal berkelok-kelok, kurang lebih 13km ada tanjakan belok kiri untuk menuju ke desa wisata Pasir Angling. Dikarenakan jalannya kecil sehingga cukup galau bila berpapasan mobil,  sedang direncanakan untuk membuat jalur pulang pergi yang satu arah. Kita tunggu saja beberapa waktu kedepan sehingga perjalanan kesini akan semakin menyenangkan. @districtonebdg

 

 Posted on : July 25, 2021