Titik kritis untuk menuju Bandara Soekarno-Hatta adalah stasiun Manggarai, karena darisini terdapat kereta menuju Bandara. Nah, bila dari Bandung maka tinggal bagaimana caranya menuju hub comuter yang ramai ini.
Relasi terpendek menuju stasiun Manggarai dari stasiun kereta jarak jauh adalah dari stasiun Jatinegara. Jadi bila naik kereta dari Bandung turunlah di stasiun Jatinegara lalu lanjut comuter ke stasiun Manggarai. Lain halnya bila memakai kereta lokal dari Purwakarta yang terkoneksi ke comuter di stasiun Cikarang, maka tinggal lanjut saja ke stasiun Manggarai.
Mari berhitung berbagai alternatif memakai kereta dari Bandung menuju Bandara Soekarno Hatta:
1. KA Lokal
JALUR PURWAKARTA
Bandung – Purwakarta 8.000
Purwakarta – Cikarang 4.000
Cikarang – Manggarai 4.000
Manggarai – Bandara SH 30.000 / 70.000
JALUR SUKABUMI
Bandung – Padalarang 5.000
angkot Padalarang-Cipatat 7.000
Cipatat – Sukabumi 5.000
Sukabumi – Bogor 45.000 (termurah)
Bogor – Manggarai 5.000
Manggarai – Bandara SH 30.000/70.000
Bila dari Bandung, memakai jalur Sukabumi ini kurang efisien dibanding yang lain karena lebih memutar dengan banyak transit. Lebih cocok untuk yang memang pergi dari Cianjur dan Sukabumi.
2. KA Jarak Jauh
KA Serayu 63.000
KA Cikuray 45.000
KA Argo Parahyangan 150.000 (termurah)
turun di stasiun Jatinegara
Jatinegara – Manggarai 3.000
Manggarai – Bandara SH 30.000 / 70.000
Catatan : Keberangkatan kereta Bandara dari Manggarai dengan tiket 30.000 hanya di jam-jam tertentu
Jadi bila jadwal keberangkatan pesawat match dengan ketibaan kereta Bandara dari stasiun Manggarai dengan tiket 30.000 maka akan didapat tiket termurah.
Sebagai perbandingan tarif bis & travel Bandung – Bandara SH sbb:
– Bis Primajasa 150.000
– Travel 175.000 s.d 200.000
namun perhitungkan pula biaya taxi bila keberangkatan bis/travel dari Bandung yang biasanya lewat tengah malam. Sementara untuk ke stasiun kereta masih bisa memakai angkot atau ojek karena belum terlalu larut bahkan bila memakai KA Serayu malam.